URAIAN TUGAS
Petugas Advokasi
Saat ini kami sedang mencari Petugas Advokasi yang akan bertanggung jawab untuk mendukung pengembangan dan pelaksanaan kerja Advokasi terkait pendanaan domestik.?
- Berdomisili: Jakarta
- Melapor kepada: Manajer Program SHIFT
- Jenis Kontrak: Berbasis Proyek
Tanggung Jawab Umum
IAC akan melaksanakan Proyek SHIFT (Sustainable HIV Financing on Transition) untuk 2017 – 2018, sebuah Proyek Global Fund regional. Petugas Advokasi akan bertanggung jawab untuk mendukung IAC untuk pekerjaan advokasi pada Proyek SHIFT. Selain itu, Petugas Advokasi akan membantu Tim IAC – SHIFT untuk mengembangkan dan menerapkan strategi advokasi.
Tanggung Jawab Khusus
- Mendesain, merencanakan dan menerapkan strategi dan kampanye advokasi untuk Proyek SHIFT;
- Memberikan saran kebijakan strategis untuk manajer.
- Berkoordinasi dengan Petugas Hubungan Media dalam pengembangan siaran pers dan kampanye media terkait pekerjaan.
- Berkoordinasi dengan Petugas Mobilisasi Sosial dan Petugas Teknis di tingkat kabupaten untuk pelaksanaan advokasi di tingkat kabupaten.
- Melakukan penelitian terhadap solusi kebijakan terkait ruang fiskal, pendanaan dalam negeri, rencana transisi dan efisiensi alokasi di tingkat nasional dan kabupaten.
- Bekerja sama dengan pemangku kepentingan utama.
- Mengembangkan kertas posisi dan koalisi untuk mendukung pekerjaan advokasi dalam proyek SHIFT.
- Berperan sebagai pimpinan dalam melaksanakan petugas advokasi IAC di Indonesia terkait pendanaan domestik.
- Tugas lainnya yang diberikan oleh Manajer IAC.
Kualifikasi yang Diharapkan:
- Lulusan dalam bidang kebijakan sosial dan subyek lainnya yang relevan .
- Tertarik dalam pendanaan dalam negeri.
- Setidaknya tiga tahun pengalaman dalam advokasi.
- Kemampuan menulis dan percakapan yang baik dalam bahasa Inggris;
- Mampu mandiri, berorientasi hasil, dan mengelola banyak tenggat waktu;
- Mampu membuat keputusan dalam lingkungan yang berubah dan mengantisipasi kebutuhan masa depan;
- Mampu bekerja dibawah tekanan dengan pengawasan minimal;
- Energik, fleksibel, kolaboratif, dan proaktif;
- Kemampuan menulis, lisan, interpersonal, dan presentasi yang luar biasa;
- Menunjukkan kemampuan untuk menyampaikan pesan melalui tulisan yang jelas dan ringkas; dan
- Kemampuan untuk bepergian ke dalam negeri.
Prosedur Aplikasi :
Orang-orang penyandang cacat atau kebutuhan khusus, Orang dengan HIV / AIDS, dan LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual, Transgender) dapat mengajukan lamaran, silakan kirim email yang berisi surat lamaran dan resume ke: recruitment@iac.or.id dan referensi Advocacy Officer di subject. Silakan mendaftar selambat-lambatnya tanggal 6 Juli 2017. Hanya kandidat terpilih akan dihubungi.